19 July 2018

Dekat Bukan Jaminan

Betapa banyak orang-orang yang dekat dengan kebaikan, tapi hal itu tidak menjadi jaminan bahwa kebaikan akan sampai kepadanya.

Ada yang dekat dengan orang shalih, bahkan berhubungan kerabat dengan pemilik dan penyebar hidayah, seperti Qabil anaknya Nabi Adam, Walaghah istrinya Nabi Nuh, Kan'an anaknya Nabi Nuh, Tarikh ayahnya Nabi Ibrahim, Walahah istrinya Nabi Luth, Minephtah -si Fira'un ayah angkatnya Nabi Musa, Abu Lahab pamannya Nabi Muhammad, mereka semua menjadi contoh keburukan yang patut dihindari karena tidak menerima dan/atau bahkan memerangi hidayah.

Di keseharian, ada pula yang berada di dekat rumah ibadah (tempat tinggal, kerjaan, istirahat), tapi ketika seruan shalat berkumandang, tidak bergerak kakinya melangkah sedikit saja ke masjid untuk bersujud menyembah, mengingat, dan memuji-Nya, sebentar saja.

Sungguh sayang, kedekatan-kedekatan yang tidak dioptimalkan.

Semoga Allah mengampuni kita.., dan mendekatkan kita dengan kebaikan.

---000---
Balikpapan, 19 Juli 2018
Syamsul Arifin